Bukan karena habis ketemu si Kim Sung-Soo itu lho Bunda hari ini bikin bakpau. Emang udah kepengen dari kemaren2, tapi baru dapet kelapa urabnya hari ini. Coba deh, enak banget. Kuncinya cuma pas nguleninnya aja, kalau caranya bener, ngaduknya bagus, dan kalis, pasti jadinya OK..
BAKPAU MANIS
Bahan kulit:
200 g tepung terigu protein tinggi
1/2 bks ragi (kl.5 g)
1 sdt garam
1 butir telur
50cc air
15 g margarin
Cara membuat:
Campur semua bahan jadi satu, mixer/uleni sampai kalis/tidak lengket.
Masukkan ke dalam mangkok/baskom, tutup dengan lap basah.
Diamkan 1 jam.
Setelah mengembang kempiskan supaya udaranya keluar.
Bulat2 sebesar bola pingpong
Isi dengan bahan isi, bulatkan kembali.
Kukus di atas daun pisang 20-30 menit.
Bahan isi:
1/2 butir kelapa muda sedang (biasa untuk urap)
250 gr gula jawa
1/2 sdt garam
2 lembar daun pandan.
Cara membuat:
Didihkan air, masukkan gula jawa, daun pandan, dan garam.
Tunggu sampai larut.
Setelah larut masukkan kelapa parut, aduk-aduk sampai air habis.
Angkat. Dinginkan.
Bakpau Manis
Label:
Cakes and Cookies
0 komentar:
Posting Komentar