Ini salah satu menu lebaran di rumah kami.. semoga bermanfaat ;)
Bahan2:
500 gr ati sapi, rebus sampai matang, potong dadu.
1 kg kentang, potong dadu, goreng setengah matang.
Bumbu:
4 siung bawang putih
5 siung bawang merah
2 sdm cabe giling
2 lbr daun jeruk
1 btg sereh, geprek
2 lembar daun salam
1 iris laos, geprek
1/2 bh tomat, iris
garam
merica
gula pasir
200 ml santan kental/kara
Cara membuat:
Tumis bawang putih bawang merah sampai wangi.
Masukkan cabe giling, aduk rata.
Masukkan ati sapi, dan semua bumbu lainnya, aduk rata.
Masukkan santan, aduk rata, sampai mendidih.
Masukkan kentang, aduk rata.
Kecilkan api sambil diaduk sesekali sampai semua benar2 matang.
Sajikan.
Sambel Goreng Kentang Ati
Label:
Aneka Makanan,
Traditional Foods
0 komentar:
Posting Komentar